Abi Bakar Blog

Abi Bakar Blog

Link to Blog SEO

Google Menggunakan Breadcrumb Di Hasil Pencarian

Posted: 08 Sep 2009 06:57 PM PDT

Sebenarnya lagi males banget mo posting di sini, entah kenapa mungkin karena WP-Cache kali:D, padahal info ini sudah saya masukin draft sekitar 5 hari lalu, tapi tidak punya gairah untuk mempublikasikannya, dan sekarang dengan mengumpulkan serpihan-serpihan semangat yang berserakan akhirnya saya mampu mendapatkan motivasi untuk memposting ini. Ini tentang inovasi Google dalam menampilkan hasil pencarian, yakni dengan menggunakan breadcrumb, contoh breadcrumb: Home -> Category -> Judul Posting, merupakan navigasi dari Homepage hingga posting yang sedang di baca (penjelasan breadcrumb untuk Wordpress & Breadcrumb untuk Blogspot).

Model breadcrumb ini masih dalam tahap uji coba, dan tidak muncul pada semua situs namun hanya beberapa saja, sepertinya hanya situs yang mempunyai struktur navigasi yang bagus, seperti ini contohnya:

Breadcrumb Google SERP

Dalam gambar di atas Google menggantikan url link dengan breadcrumb. Jika nantinya model breadcrumb ini dijadikan model resmi Google maka apakah akan berimbas juga kepada update algorithma Google? Dalam artian, setiap situs yang Google friendly selain harus bagus nembak keyword + backlink, juga di tambah lagi kewajiban untuk mempunyai situs yang berstruktur bagus?

Yang pasti hal ini menunjukkan bahwa Google sangat menitik beratkan struktur sebuah situs (theme), semakin rapi dan pintar navigasi situs kita, maka akan semakin baik pula di mata Google dan SE lainnya.

Semoga bermanfaat & sampai jumpa lagi di SEO Blog :D


Poptropica Current Video

Setelah Baca Artikel Mohon Tinggalkan Komentar / Isi Buku Tamu. TERIMAKASIH...!!!